Filsafat Matematika: Pengertian, Tujuan, dan Pentingnya belajar filsafat matematika

Beautymatika
Filsafat Matematika

Matematika bukanlah suatu ilmu yang sederhana. Matematika pun memiliki filsafatnya tersendiri. Namun filsafat matematika tentunya tidak terlepas dari adanya pengaruh filsafat umum yang sering dibicarakan banyak orang.

Kesempatan kali ini mimin akan memberikan suatu materi mengenai filsafat matematika. Materi akan membahas mengenai pengertian filsafat matematika, tujuan filsafat matematika, dan pentingnya belajar filsafat matematika. Bagian-bangian lain seperti aliran dan sejarah, akan dibahas di tulisan selanjutnya.

Yuk tanpa belrlama-lama langsung saja kita menuju materi utamanya.

Pengertian Filsafat Matematika

Filsafat berasa dari bahasa yunani, philo yang berarti cinta dan shopia yang berarti pengetahuan. Filsafat secara umum didefinisikan sebagai ilmu pengetahuan yang mempelajari eksistensi, nilai, akal, dan pikiran dari suatu objek ataupun ilmu pengetahuan lainnya. Lalu bagaimana dengan filsafat matematika ?

Pengertian diatas dapat menuntun kita pada pemahaman apa itu filsafat matematika. Filsafat matematika adalah suatu ilmu yang berusaha memahami keberadaan nilai, eksistensi, dan rasionalitas dari konsep-konsep matematika itu sendiri.

Tujuan Filsafat Matematika

Melihat dari penjelasan diatas, mimin yakin banyak sobat beautymatika yang bertanya, “apa tujuan filsafat matematika ?, apakah ini penting ?”

Mimin sendiri ingin mengatakan bahwa filsafat matematika itu sangatlah penting bagi matematika itu sendiri. Filsafat menunjukan bahwa matematika memiliki dasar untuk tetap berdiri dan digunakan dalam kehidupan.

Tujuan Filsafat Matematika adalah sebagai berikut :

1.     Membangun pemahaman yang bijaksana pada seseorang agar dapat menerapkan matematika dalam kehidupan

2.     Seseorang dapat memiliki perspektif/pandangan yang lebih luas mengenai matematika

3.     Membantu seseorang dalam mengembangkan ilmu pengatahuannya

4.     Mendorong para ilmuwan dalam mengembangkan ilmu matematika lebih luas lagi

Dari sini dapat dilihat bahwa filsafat matematika itu sangatlah penting untuk dipahami oleh setiap orang.

Pentingnya Belajar Filsafat Matematika

Sebelumnya mimin sudah sedikit menyinggung bahwa filsafat matematika sangatlah penting bagi matematika itu sendiri.

Hal utama yang paling penting dalam mempelajari filsafat matematika adalah membangun kepercayaan seseorang terhadap ilmu matematika itu sendiri.

Filsafat matematika tidaklah mengajarkan matematika adalah kebenaran yang mutlak, tetapi disatu sisi filsafat matematika juga tidak mengajarkan pandangan bahwa matematika adalah abstrak.

Hal-hal seperti penting inilah yang dibahas didalam filsafat matematika. Oleh karena itu, bukanlah suatu hal yang mengejutkan jika sobat beautymatika akan banyak menjumpai banyaknya pandangan mengenai matematika.

Penutup

Demikianlah materi Filsafat Matematika: Pengertian, Tujuan, dan Pentingnya Belajar Filsafat Matematika yang dapat mimin bagikan. Jika sobat beautymatika memiliki saran dan kritik, dapat disampaikan dikolom komentar. Akhir kata mimin sampaikan terima kasih dan sampai jumpa dimateri lainnya.

 

Belum ada Komentar untuk "Filsafat Matematika: Pengertian, Tujuan, dan Pentingnya belajar filsafat matematika"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel